Facebook

Tips Mencegah Bau Badan

Tips Mencegah Bau Badan - Hallo sahabat CARA MENGATASI DAN SEMBUH TOTAL DARI PSIKOSOMATIK | SERANGAN PANIK , Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Tips Mencegah Bau Badan, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Info Sehat, Artikel Tips Sehat, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Tips Mencegah Bau Badan
link : Tips Mencegah Bau Badan

Baca juga


Tips Mencegah Bau Badan

Saya yakin anda pernah atau sedang mengalamni apa yang namanya bau badan. Penyakit ini membuat aktivitas dan gerak kita jadi kurang bebas, karena di samping bau dari tubuh akan dirasakan sendiri juga pasti "didengar" oleh orang lain melalui hidung mereka. Ya nggak ? Kenapa terjadi bau badan yang menyengat ? Karena Suhu tubuh yang meningkat akibat cuaca panas atau aktivitas fisik menyebabkan kelenjar terstimulasi memproduksi keringat dan keluar melalui permukaan kulit maka terjadilah penguapan.

Apa sebab bau keringat ?

Adapun penyebab terjadinya bau keringat diakibatkan oleh kurangnya menjaga kebersihan tubuh, adanya sisa keringat yang tidak menguap dan melekat pada badan, suka mengkonsumsi makanan tinggi kalori, ketegangan yang memicu emosi negatif seperti kecemasan, gelisah, stress dan kemarahan akan mengaktifkan kalenjar keringat dan mempertajam aroma tubuh yang tidak sedap. Istilahnya maka terjadilah "bau keringat" atau "bau badan".

Tips Mencegah timbulnya Bau badan

1. Sering Mandi

Ini adalah Langkah awal untuk mencegah bau badan, yaitu mandi secara teratur minimal 2 kali sehari. Sebaiknya Mandi dengan pancuran dari pada mandi dengan berendam. Kenapa demikian ? karena air mengalirlebih banyak sehingga kotoran-kotoran dan bakteri akan lebih banyak terbuang dari badan dibandingkan dengan dengan aliran air yang konstan atu tidak mengalir.

2. Cuci pakaian

Jangan hanya yang diperhatikan dengan cara mandi. Tapi, baju atau pakaian anda juga harus dibersihkan dengan cara dicuci. Badan yang sudah bersih tanpa didukung dengan pakaian yang bersih akan menjadi masalah. Cucilah baju sehari sekali agar keringat yang menempel di baju menjadi hilang.

3. Gunakan penghilang bau badan

Ada banyak produk yang khusus menghilangkan bau badan. Gunakan deadoran yang mengandung zat untuk memerangi bakteri penyebab bau badan. Bisa juga anda rendam bola kapas di dalam alkohol lalu jepitlah di ketiak selama beberapa menit untuk mengurangi bau badan yang disebabkan oleh bakteri. Anda juga bisa merendamnya dengan tea tree oil, yang bisa membuat ketiak Anda tetap kering, terhindar dari bakteri dan bau.

4. Asupan makanan dan minuman

Makan secara teratur, minum juga harus teratur. Perbanyaklah mengkonsumsi air minimal 2 liter per hari. 2 liter sama dengan Sekitar 8 gelas Dengan banyak mengkonsumsi air akan mengurangi kerja kelenjar keringat sehingga dapat memperkecil kemungkinan terjadinya bau badan. Baik juga mengkonsumsi  buah-buahan yang mengandung antioksidan dan Sayuran berwarna hijau tua seperti bayam misalnya, kaya akan klorofil, yang juga memiliki efek seperti deodoran alami untuk tubuh. Hindari makan dan minuman mengandung kafein, coklat dan lemak. Bakteri sangat suka pada keringat yang mengandung lemak.

Itulah beberapa Tips Mencegah Bau Badan. Ingat anda akan lebih percaya diri dengan bau badan yang fresh aleas segar. Bau badan yang menyengat akan mengakibatkan aktivitas gerak anda menjadi terganggu demikian juga pada orang lain. Untuk itu peliharalah dan jagalah badan anda dengan memperhatikan tips-tips di atas. semoga selalu sehat ya.


Demikianlah Artikel Tips Mencegah Bau Badan

Sekianlah artikel Tips Mencegah Bau Badan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Tips Mencegah Bau Badan dengan alamat link https://seranganpanikdancemas.blogspot.com/2012/05/tips-mencegah-bau-badan.html

0 Response to "Tips Mencegah Bau Badan"

Post a Comment