Facebook

Tips Sehat Wanita

Tips Sehat Wanita - Hallo sahabat CARA MENGATASI DAN SEMBUH TOTAL DARI PSIKOSOMATIK | SERANGAN PANIK , Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Tips Sehat Wanita, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Tips Sehat Wanita, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Tips Sehat Wanita
link : Tips Sehat Wanita

Baca juga


Tips Sehat Wanita

Banyak wanita yang memiliki beberapa peran sekaligus, dan hal ini seringkali membuat mereka sangat sibuk hingga lupa untuk memperhatikan dirinya, terutama mengenai kesehatan tubuh. Oleh karenanya, mereka pun menjadi rentan terhadap berbagai macam serangan penyakit. Untuk itu, simaklah beberapa tips yang mudah dan sederhana guna memulai hidup sehat.
Saat ini, banyak wanita yang memiliki berbagai peranan yaitu sebagai ibu rumah tangga, wanita karir, dan mungkin sebagai bagian dari suatu organisasi. Dengan banyaknya peranan yang dipegang seorang wanita, terkadang mereka menjadi sangat sibuk dan lupa memperhatikan diri sendiri terutama mengenai kesehatan. Padahal kesehatan sangat penting bagi seorang wanita karena wanita rentan terhadap serangan penyakit ringan hingga yang dapat menyebabkan kematian seperti kanker payudara. Selain itu, seorang wanita cenderung mudah terkena stress atau depresi. Sangat menyedihkan jika apa yang telah Anda peroleh hari ini akan hilang begitu saja hanya karena kesehatan Anda terganggu.

Berikut ini merupakan hal-hal yang sederhana dan mudah dilakukan untuk memulai hidup sehat :

POLA MAKAN SEHAT, Dengan mengkonsumsi buah dan sayuran sebanyak 5 porsi atau lebih per hari serta mengurangi konsumsi lemak jenuh, akan membantu meningkatan kesehatan Anda dan risiko kanker serta penyakit kronis yang lain akan terhindar dari diri Anda. Lakukan diet seimbang, perhatikan jumlah dan jenis makanan yang Anda konsumsi.

KENDALIKAN BERAT BADAN Orang yang overweight atau menderita obesitas memiliki risiko yang lebih besar untuk menderita penyakit seperti diabetes, hipertensi, penyakit jantung, dan stroke.

LAKUKAN AKTIVITAS FISIK, Sangat disarankan bagi orang dewasa untuk melakukan aktifitas fisik tiap hari dalam seminggu selama minimal 30 menit. Untuk melakukan aktivitas fisik, Anda hanya memerlukan suatu komitmen. Anda dapat mengawali aktifitas fisik secara perlahan, jangan terlalu dipaksakan tetapi sebaiknya rutin dilakukan dan jika perlu, Anda dapat melakukan aktifitas fisik yang berbeda untuk tiap harinya supaya tidak mudah bosan. Pilihlah aktifitas fisik yang ringan dan menyenangkan, serta mudah dilakukan seperti dansa, berkebun, memotong rumput, berenang, berjalan kaki, atau jogging.

TIDAK MEROKOK, Merokok merupakan faktor penyebab terjadinya beberapa penyakit seperti kanker, penyakit paru-paru, menopause dini, ketidaksuburan, dan komplikasi pada kehamilan. Seorang perokok memiliki risiko yang lebih besar untuk menderita penyakit jantung pada usia muda. Asap rokok juga perlu diwaspadai karena akan memberikan efek buruk pada kesehatan Anda.

LAKUKAN PEMERIKSAAN KESEHATAN, Sebaiknya Anda melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin, minimal sekali dalam setahun dan tergantung pada usia, riwayat penyakit, gaya hidup, dan kebutuhan lain yang diperlukan. Pemeriksaan kesehatan yang disarankan antara lain tekanan darah, kadar kolesterol, kadar gula darah, pap smear, dan cek payudara. Ketika masalah dapat diketahui sejak dini, Anda dapat merencanakan dan memperoleh terapi yang lebih baik. Pemeriksaan kesehatan dapat membantu melindungi hidup Anda.

LAKUKAN VAKSINASI YANG TEPAT, Vaksinasi tidak hanya bagi anak kecil, orang dewasa pun membutuhkannya terlebih bagi mereka yang berada pada kondisi kesehatan tertentu. Dengan vaksinasi Anda dapat melindungi diri Anda dari serangan penyakit yang berbahaya.

KENDALIKAN STRES, Melakukan aktivitas yang menarik dan menyenangkan bagi Anda, akan membantu Anda dalam mengendalikan stres di kantor dan rumah, serta akan menjaga kesehatan fisik dan mental Anda.

KENALI DIRI ANDA DAN RISIKO ANDA,Kebiasaan, lingkungan kerja dan rumah, serta gaya hidup Anda yang akan menentukan tingkat kesehatan dan risiko Anda. Untuk menjadi sehat Anda harus berusaha, mengenali diri sendiri, dan mengetahui apa yang terbaik untuk Anda.

RAWATLAH DIRI ANDA DENGAN BAIK, Sehat tidak hanya berarti terbebas dari penyakit, namun merupakan suatu gaya hidup. Cukup tidur, relaksasi setelah bekerja keras, atau menikmati hobi merupakan hal yang sangat penting dilakukan untuk menjadikan diri Anda lebih baik. Jagalah keseimbangan antara kerja, urusan rumah, dan rekreasi. Berikan perhatian lebih pada kesehatan Anda dan jadikan hidup sehat sebagai bagian dari hidup Anda.

Sumber : 1. Tips for a Healthy Life for Women, http://www.cdc.gov/women/tips.htm 2. Tips Sehat untuk Perempuan Aktif, written by Irfan Arief, Pusat Jantung Nasional Harapan Kita,


Demikianlah Artikel Tips Sehat Wanita

Sekianlah artikel Tips Sehat Wanita kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Tips Sehat Wanita dengan alamat link https://seranganpanikdancemas.blogspot.com/2012/10/tips-sehat-wanita.html

0 Response to "Tips Sehat Wanita"

Post a Comment